BAWASLU BATENG IKUTI SECARA VIRTUAL, RAPAT TEKNIS PENANGANAN PELANGGARAN ADMINISTRASI PEMILU/PEMILIHAN
|
BAWASLU_BATENG, KOBA – Bawaslu Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) kembali menyelenggarakan Rapat Teknis Penguatan Kajian terkait Penanganan Pelanggaran Administrasi Pemilu/Pemilihan pada Kamis (18/11/2021) bertempat di Kantor Bawaslu Kabupaten Belitung. Kegiatan penguatan kajian ini membahas terkait pelanggaran Administrasi Pemilu studi kasus putusan Bawaslu Kabupaten Timor Tengah Utara Nomor: 001/ADM/BAWASLU.TTU/PEMILU/I/2019.
Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Anggota Bawaslu Provinsi Kepulauan Babel, Dewi Rusmala, Ketua dan Anggota Bawaslu Kabupaten Belitung serta Bawaslu Kabupaten Belitung Timur. Selain itu, turut hadir secara virtual melalui zoom meeting Bawaslu Kabupaten Bangka Tengah bersama 4 Bawaslu Kabupaten/Kota lainnya yaitu Bawaslu Kabupaten Bangka Selatan, Bawaslu Kabupaten Bangka Barat, Bawaslu Kabupaten Bangka dan Bawaslu Kota Pangkalpinang .
Kegiatan rutin ini diselenggarakan oleh Bawaslu Babel sebagai upaya penguatan kapasitas sumber daya manusia terhadap jajaran Pengawas Bawaslu se-Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sebagai pembelajaran menghadapi Pemilu dan Pilkada Tahun 2024 mendatang.
“Dengan adanya kegiatan ini, kita dapat menambah wawasan dan menjadi pembelajaran bersama dalam menunggu tahapan Pemilu dan Pilkada Tahun 2024 mendatang. Saya berharap dalam diskusi nantinya jajaran Bawaslu Kabupaten/Kota dapat membedah contoh kasus dan menginventarisir persoalan yang terjadi di Kabupaten Timor Tengah Utama", ujar Anggota Bawaslu Provinsi Kepulauan Babel, Jafri saat membuka acara melalui zoom meeting.
Kegiatan ini berjalan sangat aktif dengan penyampaian materi oleh Anggota Bawaslu Kabupaten Belitung Timur, Haris Alamsyah dan penyampaian tanggapan oleh setiap Bawaslu Kabupaten/Kota yang hadir dalam kegiatan tersebut.
Diakhir kegiatan Anggota Bawaslu Provinsi Kepulauan Babel, Dewi Rusmala mengingatkan kepada Bawaslu Kabupaten/Kota agar selalu menjaga integritas, bekerja ikhlas, jujur, adil serta selalu bersiap menghadapi Pemilu dan Pilkada Tahun 2024.
“Kita dituntut untuk selalu menjaga integritas dalam bekerja dan selalu mempersiapkan diri dengan menambah ilmu serta menjadikan pelajaran terhadap apa yang telah terjadi pada Pemilu dan Pilkada yang telah lalu”, tuturnya
Rusmala juga menambahkan “kedepannya kita akan mengundang narasumber yang kompeten dibidangnya, sehingga kita bisa belajar dan memantapkan langkah dalam menyongsong Pemilu dan Pilkada tahun 2024", pungkasnya.
(Humas Bawaslu kabupaten Bangka Tengah)