Lompat ke isi utama

Pers Release

PENGAWASAN PENDAFTARAN BAKAL PASANGAN CALON BUPATI DAN WAKIL BUPATI PILKADA KABUPATEN BANGKA TENGAH TAHUN 2024

Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Bangka Tengah lakukan pengawasan terhadap pendaftaran Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bangka Tengah pada (27-29/08/2024) di Kantor KPU Kabupaten Bangka Tengah. Dari hasil pengawasan yang dilakukan Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Bangka Tengah terdapat Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bangka Tengah yang telah melakukan pendaftaran pada Rabu (28/08/2024) yaitu : Adet sebagai Bakal Calon Bupati Kabupaten Bangka Tengah yang berpasangan dengan Erlan Roesman Djohan sebagai Bakal Calon Wakil Bupati Kabupaten Bangka Tengah. Selain itu, pada Kamis (29/08/2024) Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bangka Tengah yang mendaftarkan diri yaitu : Agafry Rahman sebagai Bakal Calon Bupati Kabupaten Bangka Tengah yang berpasangan dengan Efrianda sebagai Bakal Calon Wakil Bupati Kabupaten Bangka Tengah.

Pers Release