Lompat ke isi utama

Berita

PIMPINAN BAWASLU KABUPATEN BANGKA TENGAH HADIRI SIDANG PENDAHULUAN DAN LAKUKAN KOORDINASI TERKAIT SENGKETA HASIL PEMILU

Pimpinan Bawaslu Kabupaten Bangka Tengah, Muhammad Tamimi saat menghadiri Sidang Pendahuluan serta Koordinasi dan Konsultasi terhadap Keterangan Tertulis terhadap Permohonan Sengketa Hasil Nomor 266/PHPU.GUB-XXIII/2025

Muhamamd Tamimi menghadiri Sidang Pendahuluan serta Koordinasi dan Konsultasi terhadap Keterangan Tertulis terhadap Permohonan Sengketa Hasil Nomor 266/PHPU.GUB-XXIII/2025

BAWASLU-BATENG- Pimpinan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bangka Tengah, Muhammad Tamimi hadir dalam sidang pendahuluan yang digelar oleh Mahkamah Konstitusi (MK) terkait permohonan sengketa Perselisihan Hasil Pemilihan Nomor 266/PHPU.GUB-XXIII/2025, Kamis (09 Januari 2025). Dalam kesempatan tersebut, Bawaslu Bateng juga melakukan koordinasi dan konsultasi kepada Tim Hukum Bawaslu RI terkait keterangan tertulis yang disampaikan sebagai bagian dari proses hukum yang sedang berlangsung.

Sidang pendahuluan ini merupakan tahapan awal dalam penyelesaian sengketa hasil Pemilihan Kepala Daerah yang diajukan oleh pihak-pihak terkait. Sebagai lembaga pengawas pemilu, Bawaslu Kabupaten Bangka Tengah memiliki kewajiban untuk memberikan dukungan terhadap proses ini, termasuk dengan memberikan keterangan yang relevan untuk menjamin transparansi dan keadilan dalam proses pemilihan.

Tamimi menegaskan pentingnya koordinasi yang intens dengan berbagai pihak, terutama dalam menyusun keterangan tertulis yang akan disampaikan kepada MK. Proses konsultasi ini dilakukan untuk memastikan bahwa segala informasi yang disampaikan dapat dipertanggungjawabkan dan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku.

“Bawaslu selalu berkomitmen untuk menjaga integritas proses pemilihan, termasuk dalam menangani sengketa hasil. Melalui koordinasi ini, kami berharap dapat memberikan kontribusi yang jelas dan obyektif untuk penyelesaian sengketa demi tercapainya pemilu yang lebih baik,” ujar Tamimi.

Proses sidang pendahuluan dan koordinasi ini diharapkan dapat mempercepat penyelesaian sengketa hasil Pemilihan dengan cara yang transparan dan adil. Bawaslu Kabupaten Bangka Tengah siap untuk terus mengawal setiap tahapan pemilu guna memastikan bahwa setiap proses berjalan sesuai dengan prinsip-prinsip demokrasi yang sehat.

Penulis dan Foto: Suaidah
Editor: Muhammad Tamimi